Panwascam Mancak Gelar Sosialisasi Tentang Netralitas ASN Di Kanca Pilkada Serentak Tahun 27 November 2024

 

SERANG – BantenOnlineNews.Com

Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gubernur, Walikota dan Bupati tinggal beberapa hari lagi yang akan laksanakan pada tanggal 27 November 2024, acara Sosialisasi Netralitas ASN di kancah pilkada serentak nanti, acara sosialisasi ini di gelar di Aula Kecamatan Mancak pada hari Selasa ( 22/10/2024).

Kegiatan acara sosialisasi tentang netralitas ASN ini dihadiri oleh muspika kecamatan mancak, Kepala desa, staff kecamatan, staf desa dan ormas.

Rupanya Panwascam Kecamatan Mancak tidak ingin kecolongan untuk kedua kalinya. Panwascam Kecamatan Mancak terus intens mensosialisasikan Pilkada Damai yang di ikuti oleh sejumlah pejabat ASN, kepala desa sekecamatan mancak, staff dan kasi

Ketua Panwascan Mancak Rohman mejelasakan, kegiatan sosialisasi pilkada damai ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait pilkada aturan hukum pelanggaran yang diatur oleh undang-undang dasar tentang pemilu yang dibuat oleh PKPU pusat ujar Rohman.

Dan kami juga berharap kepada ASN, kepala desa jangan berpolitik praktis atau netralitas sebagai pejabat aparat negara baik ASN,TNI,Polri.

Dan apabila ada ASN yang melanggar politik praktis akan kami sangsi sesuai aturan hukum yang diatur oleh PKPU pusat tegas Rohman.
(RED/Bay)

Berita Lain:  Peduli Korban Banjir, Anggota DPR RI dan KKP RI Berikan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir di Serang

© 2022 BANTENONLINENEWS.COM - All Rights Reserved. Developed and Designed by Nikikula.com