Kelurahan Purwakarta Tampil Masuk Tiga Besar Lomba Kelurahan Tingkat Kota Cilegon

 

CILEGON – BantenOnlineNews.Com

Dengan Tema Tata Kelola Pemerintah Yang Baik Dalam Mewujudkan Stabilitas Ekonomi dan Sosial Kelurahan, Pemerintahan Kota Cilegon Gelar Lomba Tingkat Kelurahan Kota Cilegon Tahun 2023 Bertempat di Aula Setda Kota Cilegon pada hari Senin ( 29 /5/2023).

Dengan lomba tingkat Kelurahan dapat mengevaluasi dan menilai perkembangan penyelenggaraan pemerintahan, kewilayahan, dan kemasyarakatan terhadap Desa dan Kelurahan. Selain itu penilaian ini merupakan sebuah apresiasi bagi Pemerintah Desa dan Kelurahan atas capaian kinerja yang telah terlaksana, sehingga dapat dijadikan evaluasi dari tugas pokok dan fungsi para Kepala Desa dan kepala Kelurahan.

Lurah Purwakarta Sri Mulya menjelaskan dari mulai dari jauh-jauh hari kita udah persiapan administrasi terus untuk di lapangannya UMKM juga disiapkan kemudian PKK posyandu tapi yang utama di titik beratkan kita tuh inovasi-inovasi.

“Karena inovasi kita juara 2 tingkat kota dan juara harapan 1 tingkat provinsi, dengan pembuatan inovasi tobong sepakat/alat tabung pembakaran sampah,” ucapnya.

Sementara itu, Sri Mulya mengatakan masih banyak lagi inovasi inovasi selain tobong sepakat diantaranya inovasi tabung beras, inovasi lobster dengan air tawar dan masih banyak lagi inovasi yang lainnya.

“Selian inovasi kita mempunyai umkm gipang singkong dan itu sudah ada permintaan dari korea dan amerika,” tuturnya.

( RED/Bay/Eki)

Berita Lain:  DPD Partai Gerindra kota Cilegon Gelar Rangkaian HUT Ke 15

© 2022 BANTENONLINENEWS.COM - All Rights Reserved. Developed and Designed by Nikikula.com